Loading...
Skip to Content

Darmawangsyah Muin Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat

Darmawangsyah Muin Jalin Silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat

Gowa - Calon Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin menggelar pertemuan tim senior, hampir sama saat pelaksanaan Focus Group Discussion (FGD) sebelumnya yang diikuti para praktisi dan akademisi dari berbagai profesi di Gowa, maka pertemuan tim senior ini diikuti oleh beberapa tokoh masyarakat yang berpengaruh di Kabupaten Gowa yang dilaksanakan di Bebek Tepi Sawah Mawang Gowa.

Pertemuan ini dihadiri antara lain bapak Abbas Alauddin, Dr. Ir. H. Hasan Hasyim, Andi Rimba Alam, Zainuddin Kayyum dan banyak lagi tokoh masyarakat yang enggan disebut namanya.

Pertama tentunya saya sebagai calon bupati mengundang para tokoh masyarakat ini untuk berdiskusi terkait kesejahteraan dan kemakmuran masyarakat Kabupaten Gowa kedepannya,” ungkap DM

Prof. Bahaking Rama, Syawaluddin Rala, dan sederetan tokoh pendidik, pimpinan organisasi masyarakat, pimpinan organisasi pemuda, yang enggan disebut namanya dan dari berbagai organisasi , mereka lahir batin mendukung Gowa Berua, Darmawangsyah Muin sebagai calon Bupati karena ini untuk kepentingan Gowa yang lebih baik.

“Dengan tokoh-tokoh yang berpengaruh ini dapat memperkuat persaudaraan dan persatuan serta membahas hal-hal kedepannya, “ujar DM